Sistem Informasi Penelusuran Perkara
PENGADILAN NEGERI SURABAYA
INFORMASI DETAIL PERKARA



Nomor Perkara Penuntut Umum Terdakwa Status Perkara
2435/Pid.B/2025/PN Sby DAMANG ANUBOWO SE SH MH 1.BAGUS PRATAMA Bin SUNARWAN (Alm)
2.WAHYU HADI WIBOWO Bin WAGINO
3.ZIDAN RAZIF AL DISAR Bin YANTO PRASETYO
Persidangan
Tanggal Pendaftaran Senin, 03 Nov. 2025
Klasifikasi Perkara Pencurian
Nomor Perkara 2435/Pid.B/2025/PN Sby
Tanggal Surat Pelimpahan Senin, 27 Okt. 2025
Nomor Surat Pelimpahan 6008 / M.5.10.3 / Eoh.2 / 10 / 2025
Penuntut Umum
NoNama
1DAMANG ANUBOWO SE SH MH
Terdakwa
NoNamaPenahanan
1BAGUS PRATAMA Bin SUNARWAN (Alm)[Penahanan]
2WAHYU HADI WIBOWO Bin WAGINO[Penahanan]
3ZIDAN RAZIF AL DISAR Bin YANTO PRASETYO[Penahanan]
Penasihat Hukum Terdakwa
Anak Korban
Dakwaan

 

KEJAKSAAN REPUBLIK INDONESIA

KEJAKSAAN TINGGI JAWA TIMUR

KEJAKSAAN NEGERI SURABAYA

JL. Raya Sukomanunggal Jaya No.1 Kota Surabaya 60188

Telp. (031) 7382298 Fax. (031) 7382298 https://www.kejari-surabaya.go.id

 

“UNTUK KEADILAN”

P-29

       

 

SURAT DAKWAAN

No.Reg.Perkara : PDM –   6520/ Eoh.2/ 10 /2025

 

  1. IDENTITAS TERDAKWA :

 

  1. Nama

:

BAGUS PRATAMA Bin SUNARWAN    

Tempat Lahir

:

Mojokerto     

Umur / Tgl Lahir

:

23 tahun / 26 September 2001

Jenis Kelamin

:

Laki-laki

Kebangsaan / Kewarganegaraan

:

Indonesia

Tempat Tinggal

:

Dsn. Jombangan RT / RW 006 / 007 Ds. Sumberwuluh Kec. Dawarblandong Kab. Mojokerto

Agama

:

Islam

Pekerjaan

:

Swasta.  

Pendidikan

:

SMK (tamat)  

 

  1. Nama

:

WAHYU HADI WIBOWO Bin WAGINO     

Tempat Lahir

:

Surabaya     

Umur / Tgl Lahir

:

23  tahun / 23 Juni 2002

Jenis Kelamin

:

Laki-laki

Kebangsaan / Kewarganegaraan

:

Indonesia

Tempat Tinggal

:

Jl. Intan 2.7 Blok K No. 12 KBD RT / RW 005 / 013 Ds. Petiken Kec. Driyorejo kab. Gresik

Agama

:

Islam

Pekerjaan

:

Swasta   

Pendidikan

:

SMK (tamat) 

 

  1. Nama

:

ZIDAN RAZIF AL DISAR Bin YANTO PRASETYO     

Tempat Lahir

:

Kediri     

Umur / Tgl Lahir

:

22  tahun / 21 Juli 2003

Jenis Kelamin

:

Laki-laki

Kebangsaan / Kewarganegaraan

:

Indonesia

Tempat Tinggal

:

Dsn. Gelaran RT / RW 008 / 004 Ds. Dungus Kec. Kujang Kab. Kediri atau kost di Jl. Lontar Gg. PLN Lontar Sambikerep Surabaya.

Agama

:

Islam

Pekerjaan

:

Swasta    

Pendidikan

:

MAN 2 (tamat)  

 

 

  1. PENAHANAN  :

 

Penyidik

:

Rutan, masing- masing sejak tanggal 01 September  2025  s/d tanggal 20 September   2025  

Perpanjangan oleh JPU

 

Penuntut Umum

:

 

:

Rutan, masing-masing sejak tanggal 21 September 2025 s/d tanggal 30 Oktober 2025  

Rutan, masing-masing sejak tanggal 22 Oktober 2025 s/d tanggal 10 November 2025  

 

 

 

 

 

 

 

  1. DAKWAAN

Bahwa Terdakwa I. BAGUS PRATAMA Bin SUNARWAN, terdakwa II WAHYU HADI WIBOWO Bin WAGINO, terdakwa III. ZIDAN RAZIF AL DISAR Bin YANTO PRASETYO dan AKMAL ( Daftar Pencarian Orang / DPO), pada hari  Minggu   tanggal  31 Agustus 2025   sekira jam  02.30  Wib, atau setidak-tidaknya pada suatu waktu dalam bulan Agustus   tahun 2025  bertempat  di  Pos Lalu Lintas depan PTC. Mall Jl. Raya Yono Soewoyo Babatan Kec. Wiyung  Surabaya atau setidak-tidaknya pada suatu tempat yang masih termasuk daerah hukum Pengadilan Negeri Surabaya yang berwenang memeriksa dan mengadili perkara ini , telah mengambil barang sesuatu  yang seluruhnya atau sebagian kepunyaan orang lain, dengan maksud untuk dimiliki  secara melawan hukum, yang dilakukan oleh dua orang atau lebih secara bersekutu, perbuatan mana dilakukan oleh para terdakwa dengan cara sebagai berikut :

 

  • Bahwa pada waktu dan tempat sebagaimana tersebut diatas, awalnya Terdakwa I. BAGUS PRATAMA Bin SUNARWAN, terdakwa II WAHYU HADI WIBOWO Bin WAGINO, terdakwa III. ZIDAN RAZIF AL DISAR Bin YANTO PRASETYO dan AKMAL ( Daftar Pencarian Orang / DPO) berboncengan dengan menggunakan sepeda motor untuk melihat aksi unjuk rasa yang ricuh di seputaran Tunjungan Plaza Surabaya sekitar jam 01.00 Wib selanjutnya Terdakwa I. BAGUS PRATAMA Bin SUNARWAN, terdakwa II WAHYU HADI WIBOWO Bin WAGINO, terdakwa III. ZIDAN RAZIF AL DISAR Bin YANTO PRASETYO dan AKMAL ( Daftar Pencarian Orang / DPO) kembali  mengarah ke arah PTC dan saat itu melihat pos Lalu Lintas depan Mall PTC sudah di rusak orang dan juga masih banyak orang kemudian Terdakwa I. BAGUS PRATAMA Bin SUNARWAN, terdakwa II WAHYU HADI WIBOWO Bin WAGINO, terdakwa III. ZIDAN RAZIF AL DISAR Bin YANTO PRASETYO dan AKMAL ( Daftar Pencarian Orang / DPO) putar balik dan selanjutnya  para terdakwa mengambil barang-barang di dalam pos Lalu Lintas yaitu terdakwa I. BAGUS PRATAMA Bin SUNARWAN mengambil 1 (satu) set besi tenda panjang warna hitam, terdakwa II. WAHYU HADI WIBOWO Bin WAGINO mengambil Outdoor AC merk Panasonic warna blue, terdakwa III. ZIDAN RAZIF AL DISAR Bin YANTO PRASETYO  dan AKMAL (Daftar Pencarian Orang / DPO) mengambil  2 (dua) buah traffic cone warna oranye, 2 (dua) buah besi pendek warna hitam, 1 (satu) buah rak P3K warna putih, 1 (satu) buah tikar warna hitam, 1 (satu) pasang sepatu Laras warna hitam. Bahwa para terdakwa mempergunakan sarana berupa 1 (satu) unit sepeda motor merk HONDA ( vario) A1F02N37M1 A/T No. Pol : W-3189-EI warna biru tahun 2021 Noka :MH1JM5110MK893210 Nosin : JM51F1892628 BPKB : Q06837215 STNK an. ERNA KUS FIVA , S.SI alamat Jl. Intan 2.3 / 12 E / S.03. RT / RW 006/013 Ds. Petiken Kec. Driyorejo Kab. Gresik serta sepeda motor milik AKMAL (DPO).
  • Bahwa untuk Out Door AC dibawa oleh terdakwa II WAHYU HADI WIBOWO Bin WAGINO untuk 1 (satu) set besi tenda dibawa oleh Terdakwa I. BAGUS PRATAMA Bin SUNARWAN, sedangkan untuk traffic cone, rak P3K, 2 (dua) buah besi pendek warna hitam, [[tikar dan sepasang sepatu laras dibawa oleh terdakwa III. ZIDAN RAZIF AL DISAR Bin YANTO PRASETYO dan AKMAL (Daftar Pencarian Orang / DPO).
  • Bahwa akibat perbuatan para terdakwa merugikan kepolisian Sektor Wiyung.

                                                                                                    

Perbuatan para terdakwa  sebagaimana diatur dan  diancam pidana dalam pasal 363 ayat (1) ke-4  KUHP.

Pihak Dipublikasikan Ya